Pasien COVID-19 dapat mengalami dampak jangka panjang pada kesehatan, yang bisa berlangsung mingguan hingga bulanan setelah dinyatakan sembuh.
Beberapa dampak jangka panjang yang banyak dilaporkan termasuk kelelahan, kesulitan bernapas atau sesak napas, batuk, nyeri sendi, dan juga nyeri di dada.
DC juga mencatat laporan dampak jangka panjang serius yang mempengaruhi sistem organ tubuh secara berbeda-beda. Berbagai dampak jangka panjang pada kesehatan ini masih akan terus diteliti.
Lebih baik mencegah daripada terinfeksi COVID-19! Patuhi 3M (Memakai masker, Menjaga jarak, dan Mencuci tangan pakai sabun) dan dukung 3T (testing, tracing, treatment)!